Page 3 - FULL_E-modul_REVISI_1
P. 3

Karakteristik E-Modul                                                                        iii





                                                         Perangkat & Koneksi

                                            E-modul  ini  dirancang  untuk  digunakan  dengan  berbagai  perangkat,
                                            seperti  PC,  tablet,  atau  smartphone,  yang  dapat  diakses  baik  secara
                                            online  maupun   offline.  Jika  mengakses  melalui  browser,  pengguna
                                            dapat langsung menuju alamat
                                            https://itch.io/profile/dwiagusningtyas95, sedangkan untuk
                                            penggunaan  offline,  aplikasi  sudah  tersedia  dan  dapat  diinstal  melalui
                                            drive yang disediakan.


                                                                Keterampilan

                                            E-modul dirancang untuk pembelajaran mandiri. Materi dan kegiatan yang
                                            disajikan  telah  disesuaikan  dengan  indikator  keterampilan  berpikir  kritis
                                            menurut  Facione. Dengan demikian, belajar melalui modul ini tidak hanya
                                            akan  meningkatkan  pemahaman  materi,  tetapi  juga  dapat  mengasah
                                            keterampilan berpikir kritis siswa. Hal ini sejalan dengan karakter pelajar
                                            Mandiri  yang  merupakan  salah  satu  profil  pelajar  pancasila,  yang
                                            diharapkan dapat ditanamkan melalui pembelajaran ini.


                                                               Interaktivitas


                                            Tidak hanya mengandalkan aplikasi   Flip   PDF   Corporate  Edition, namun
                                            telah terintegrasi dengan berbagai platform pembelajaran, seperti  Wordwall,
                                                                Form, dan  YouTube. Keterlibatan ini diharapkan
                                            Liveworksheets,  Google
                                            dapat  meningkatkan  interaktivitas pembelajaran,  memperkaya  pengalaman
                                            belajar siswa, dan memfasilitasi berbagai jenis aktivitas pembelajaran. Guru
                                            juga  dapat  memantau  perkembangan  serta  hasil  belajar  siswa  selama
                                            penggunaan e-modul ini.


                                                                 Fleksibilitas


                                            E-modul ini memungkinkan akses kapan saja dan di mana saja sesuai
                                            dengan kebutuhan pembelajaran. Dirancang dengan periode yang tepat
                                            dan sistematis, siswa dapat mengatur waktu belajar mereka sendiri tanpa
                                            terbatas  oleh  keterbatasan  waktu  dan  lokasi.  Fleksibilitas  ini
                                            memungkinkan  siswa  untuk  belajar  dengan  cara  yang  paling  nyaman
                                            bagi mereka, sehingga mendukung proses pembelajaran yang efektif dan
                                            efisien.


                                                                   Penilaian

                                            Tersedia beragam fitur penilaian yang membantu siswa dalam memantau
                                            kemajuan belajar mereka. E-modul juga dilengkapi dengan refleksi diri,
                                            latihan  soal  dan  pembahasan,  serta  tes  formatif,  sehingga
                                            memberikan  kesempatan  bagi  siswa  untuk  mengevaluasi  pemahaman
                                            mereka secara mandiri. Selain itu, tersedia Kriteria Ketercapaian Tujuan
                                            Pembelajaran  (KKTP),  sehingga  siswa  dapat  mengetahui  dengan  jelas
                                            tingkat pemahaman mereka.
   1   2   3   4   5   6   7   8